11.4.17

TRIK BIKIN AKSELERASI CEPAT & NAPAS PANJANG MATIK



Banyak cara yang bisa ditempuh speedhollic untuk mengakali akselerasi motor matic khususnya di putaran atas . Salah satu yang paling sering ditempuh mengeruk jalur roller . selain mudah diterapkan cara ini sangat ampuh bikin performa metik diputaran atas.

Prinsip kerjanya membuat roller menggelinding lebih jauh keatas sehingga mendorong pully membuka rasio v - belt lebih tinggi atau besar di bagian depan . Dengan begitu performa akselerasi diputaran atas . 

Cara pengerjaannya pun beragam . Bisa memakai mata bor tunner atau bisa bikin alat khusus untuk mengeroknya . Yang penting membuat jalur roller dengan presisi dan landai agar bisa bergulir sempurna .

Agar halus memang harus bikin alat kerok nya sendiri  kalau cuma mengandalkan mata bor tunner jalur yang dikerok sulit untuk mencapai hasil sempurna . 

Itu bisa mengganggu bergulirnya roller di jalur . Bila dirasa repot sobray mendingan ke tukang bubut ongkosnya gak lebih dari Rp 35 ribu .