19.12.17

5 Motor Yang Bakal Jadi Tren Di 2018



Banyak model terbaru yang dibeberkan di ajang pameran sepeda motor terbesar di dunia yakni EICMA show yang baru saja digelar di kota yang menjadi pusat mode dunia, Milan. 

Pabrikan sepeda motor terkemuka di dunia memamerkan model andalannya dari mulai bergenre retro, adventure, bahkan mesin balap bermesin V4. Situs Ndtv telah merilis daftar 5 motor yang diperkirakan akan ngetop  tahun depan. Model-model apakah itu? Mari kita ungkap satu per satu.

1. Royal Enfield Interceptor 650/Royal Enfield Continental GT 650

Masuk di urutan pertama dari daftar ini adalah kembaran dari Royal Enfield yakni Royal Enfield Interceptor 650 dan Royal Enfield Continental GT 650. Kedua model ini sama sekali baru. 

Debutnya terjadi di EICMA show 2017. Namanya juga kembaran, otomatis dapur pacu yang digunakan adalah sama. Tak hanya mesinnya yang sama, tetapi juga pada bagian suspensi sasisnya. Yang membedakan dan bedanya juga tipis yakni bahasa desainnya saja. 


Desain Interceptor 650 lebih mengarah ke motor roadster klasik, sementara Continental GT 650 menggunakan aliran cafe racer. 

Jika berbicara masalah mesinnya, mesin barunya itu menggunakan mesin parallel-twin berkapasitas 650 cc yang dapat memuntahkan tenaga sebesar 47 bhp pada putaran mesin 7.100 rpm dan torsi maksimum sebesar 52 nm pada putaran mesin 4.000 rpm. Rencananya kedua model tersebut akan dipasarkan ke Eropa pada April 2018.


2. Norton Dominator/Norton Commando

Pabrikan asal Inggris lainnya yang berhasil masuk daftar yakni Norton Motorcycles yang akhir tahun ini memperkenalkan dua model andalannya Norton Dominator dan Norton Commando. 


Baik Commando maupun Dominator telah mengusung mesin parallel-twin dengan kapasitas mesin 961 cc yang dapat memuntahkan tenaga sebesar 80 bhp dan torsi maksimum sebesar 90 nm.

3. BMW F 850GS

Selain dua pabrikan asal Inggris, pabrikan motor asal Jerman pun yakni BMW Motorrad ikut meramaikan pasar motor di tahun depan lewat dua model andalannya F750GS dan F850GS. 

Kedua motor berbagi mesin yang sama yakni mesin parallel-twin 853 cc, dengan firing order (urutan pembakaran) 270 derajat, tapi menghasilkan output tenaga yang berbeda. 


Kedua mesin memiliki dua unit balance shaft yang berguna untuk mengontrol getaran dan fitur yang tak kalah kerennya yakni anti-hopping clutch guna memberikan kenyamanan saat shifting (pergantian gigi), pengguna akan merasakan enteng saja ketika menekan tuas kopling. 

Mesin F850GS dapat memuntahkan tenaga sebesar 94 bhp dan tenaga sebesar itu ditopang dengan suspensi long travel baik depan maupun belakang. 

Sistem ABS sudah menjadi standar pengereman bagi kedua model ini. Selain itu, dilengkapi juga dengan panel instrumen TFT yang telah dibenami aplikasi Intelligent Emergency Call. Berat mesin F850GS adalah 229 kg.

4. Triumph Tiger 800

Untuk lansiran 2018, Triumph Motorcycles memberikan update terhadap Tiger 800. Selain memberikan update dari sisi kosmetik, juga memberikan update terhadap teknologi dan mekaniknya. 


Triumph mengklaim, Tiger 800 telah mendapat 200 buah update baik itu di sektor mesin maupun sasisnya dan hasilnya sudah bisa kita tebak, yakni mesinnya lebih responsif, dengan rasio gir pertama yang jauh lebih pendek menjadikan motor dapat bermanuver dengan baik pada kecepatan rendah dan traksi offroad. 

Fitur lainnya yang ditawarkan oleh Tiger 800 yaitu monitor TFT full-colour, lampu LED, illuminated back-lit switchgear, dan fitur cruise control. Tiger 800 akan mulai dipasarkan pada pertengahan 2018.

5. Ducati Panigale V4

Model lainnya yang masuk daftar yaitu motor sport flagship keluaran Ducati yakni Ducati Panigale V4 yang telah didukung mesin V4, meninggalkan mesin tradisional L-twin yang digunakan oleh 1299 Panigale.


Panigale V4 adalah motor produksi massal keluaran Ducati pertama yang telah mengusung mesin empat silinder, mesin turunan dari motor balap Ducati di MotoGP yaitu Desmosedici. 

Mesinnya sangat galak, output tenaga maksimumnya mencapai 214 bhp dan torsi maksimum mencapai 124 nm. Bobotnya mencapai 175 kg dan diharapkan mulai dipasarkan pada tahun depan.