PROMOTOR BALAP PENCETUS IDE
Suatu ajang terutama ajang balap motor baik nasional ataupun dunia pastinya tak akan terlaksana bila tak ada penyelenggara atau promotor . Berkwalitas atau tidaknya suatu ajang sangat dipengaruhi oleh pihak penyelenggara atau promotor terutama untuk level balapan yang sifatnya nasional . Begitu banyak promotor yang telah lahir di negara kita . Balapan juga telah menghadirkan promotor nasional dengan karakter masing - masing . Semua mempunyai kelebihan dengan ide dan cara penyelenggaraan . Promotor berikut ini telah memberi warna pada dunia balap nasional .
INDOSPEED
BAMBANG GUNARDI
Nama Indospeed Management [ IM ] sebagai promotor balap baru muncul 8 tahun lalu . IM memegang balapan berstatus puncak kejurnas yaitu Indoprix . IM kondang karena menggelar road race yang disiarkan televisi . Dalang IM ada Bambang Gunardi beliau tenar di dunia balap lewat aktif di organisasi FIM dan MotoGP dan Wordsuperbike . Dengan latar belakangnya beliau yang biasa mengurus event balap motor internasional didaulat sebagai penyelenggara teknik [ RACING COMMITEE / RC ] di Indoprix . Beliau membuat balap bebek nusantara menjadi motogp versi bebek underbond indonesia . Mulai dari teknik hingga sirkuit dan regulasi mengadopsi cara motogp yang disaksikan masyarakat indonesia lewat televisi . Tujuannya tak lain dan tak bukan agar mengangkat derajat balap di negri sendiri .
MONTESZ
HANDOKO HALIM
Untuk event grasstrack sering kita dengar promotor dengan nama Montesz Sport Club [ MSC ] berdiri di Palembang pada tahun 80-an fokus dengan balapan grasstrack . Sejak bernaung dibawah pengda IMI Jabar MSC yang dipimpin oleh Handoko Halim membuat even di jawa barat .Sejak itu grasstrack di jawa barat maju tak kurang 10 seri mereka gelar dalam setahun .
LIGHTNING PRODUCTION
JUDIARTO
Aksi pertama LIGHTNING PRODUCTION pada 2006 mereka bikin gelaran supercross ditengah kota jakarta idenya datang dari sang ketua Alfonsus Judiarto dengan modus ingin membawa balap garuk tanah ke tengah kota sebagai hiburan dan sportainment . Di 2009 muncul dengan ide gila yaitu membuat balapan bertajuk PowerCross . Ini gabungan antara Supercross dan Motocross yang disertai unsur hiburannya dengan mengundang crosser luar negeri . LP bertujuan mengubah imej cakar tanah yang hanya bermain dari desa ke desa menjadi balapan kota tentu saja melalui siaran televisi .
TRENDYPROMO MANDIRA
HELMI SUNGKAR
Cikal bakal TM adalah Trendy Group yang sudah ada sejak 36 tahun lalu . Pertama membuat event di Cepu . Baru pada tahun 1990 an mulai ranjin menggelar balapan motor yang sebelumnya hanya dalam ruang lingkup balap mobil sekarang semua event dari balap motor turing sampai motocross di helat . Nama Trendypromo Mandira tidak lepas dari si boss yang terkenal topi lakennya ya.......Helmi Sungkar . TM identik dengan event Motocross tapi lama tak aktif di motocross TM getol menggeluti Drag Bike selain sebagai promotor kejurnas Motoprix .
Datang dari Daerah Istimewa Yogyakarta Ventura Sport Club setia menghelat kejurda di wilayah jogjakarta . Event yang dimotori H . Nadjib M . saleh ini terkenal dengan balapan malamnya di sirkuit Mandala Krida . VSC dan Najib M Saleh tak lepas dari prestasi yang digapai para pembalap jogja dan sekitarnya . VSC banyak melahirkan pembalap - pembalap nasional seperti Hendriansyah , Hokky Krisdianto , Florianus Roy hingga Donny Tata Pradita . Balapan malam pun jadi ciri khas VSC . Rutinnya gelaran yang di helat VSC juga banyak melahirkan mekanik - mekanik handal seperti Ibnu sambodo , Gandoel , Merit dan lain - lain .